Lulus Ujian CPNS? Begini Cara Download Sertifikat SKD dengan Mudah

- 10 November 2023, 12:39 WIB
Lulus Ujian CPNS? Begini Cara Download Sertifikat SKD dengan Mudah
Lulus Ujian CPNS? Begini Cara Download Sertifikat SKD dengan Mudah /

Lintas Gunungkidul - Cara Download sertifikat SKD dengan mudah berikut link untuk mengunduhnya.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah menyediakan sertifikat hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan menggunakan Computer Assisted Test (CAT) BKN untuk peserta seleksi.

Melalui penggunaan teknologi tes SKD 2023 ini, proses tes menjadi lebih efisien, akuntabel, dan transparan.

Baca Juga: LULUS Tes SKD CPNS 2023 Tahapan Apa yang Harus Dilakukan? Berikut Jadwal Setelah Ujian SKD

Menurut cat.bkn.go.id, peserta ujian dapat dengan langsung mengetahui hasil nilai mereka tanpa menunggu dalam waktu yang lama.

Hasil nilai akan ditampilkan secara otomatis setelah peserta menyelesaikan ujian.

Selain itu, peserta ujian SKD CPNS 2023 dengan menggunakan CAT BKN juga akan menerima sertifikat yang berisi data keikutsertaan mereka dalam seleksi serta skor SKD yang dicapai.

Tidak hanya itu, skor ujian juga dapat dilihat secara online melalui sistem penilaian live score SKD CPNS 2023 yang disiarkan melalui live streaming di platform YouTube.

Peserta dapat memeriksa hasil ujian mereka melalui saluran YouTube yang terhubung dengan kantor Kanreg atau UPT BKN yang berada di wilayah mereka.

Halaman:

Editor: Khoirul Dwi Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x