Pelajari 7 Indikasi Stroke Pada Anggota Keluarga, Upaya Pencegahan Ideal

- 28 Juli 2022, 10:06 WIB
Kolesterol dapat Membuat Stroke
Kolesterol dapat Membuat Stroke /Muhammad Basir-Cyio/rosewellness.com

PORTAL GUNUNGKIDUL - Stroke menjadi salah satu penyakit yang cukup banyak mengancam masyarakat Indonesia.

Dalam prosesnya, terdapat beberapa gejala umum seorang yang terindikasi menderita risiko stroke tinggi.

Namun minimnya pengetahuan menyebabkan risiko-risiko tersebut kadang cukup terabaikan.

Memahami risiko tersebut cukup penting bagi setiap orang. Khususnya bagi anggota keluarga yang memiliki riwayat medis terkait.

Baca Juga: 5 Sumber Pendapatan Mahasiswa Agar Lebih Mandiri

Ulasan tentang risiko stroke juga telah terbit di Pikiran Rakyat Tasikmalaya, dalam artikel yang berjudul "Waspada! Ini Ciri-Ciri Anda Bakal Terkena Stroke, Salah satunya Stres yang Berkepanjangan".

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari unggahan video YouTube Shaddam Ismail pada Sabtu, 23 Juli 2022 terdapat 7 ciri-ciri Anda bakal terkena stroke, yang mungkin salah satunya telah Anda ketahui.

Penyakit Stroke banyak diderita oleh orang disekitar kita, bahkan sudah tidak asing lagi untuk kita jumpai .

Ternyata penyakit ini bukan hanya di derita oleh orang tua saja, tetapi kenyataanya banyak orang muda juga terkena penyakit ini.

Baca Juga: 5 Kekeliruan Keramas Rambut dan Berbagai Dampaknya

Jadi jangan berlama-lama simak ciri-ciri Anda bakal terkena stroke menurut dr Shaddam Ismail berikut ini.

1. Gula Darah Tinggi

Ketika Anda memiliki kadar gula yang tinggi atau tidak terkontrol dalam tubuh dalam jangka waktu yang lama, maka akan merusak pembuluh darah.

Baca Juga: Idap 2 Penyakit Di Otak, Ruben Onsu “Badan Kayak Gak Bisa Bergerak”

Jika pembuluh darah Anda rusak, maka akan meningkatkan resiko terkena stroke.

Maka untuk Anda penderita diabetes, harus rajin mengkonsumsi obat gula darah atau sering berkonsultasi ke dokter.

2. Stres

Meskipun stres banyak dialami beberapa diantara kita, tetapi jangan sampai diabaikan.

Jika Anda mengalami stres harus diatasi agar tidak berlanjut terlalu lama menyerang kita.

Stres merupakan awal dari penyakit lainnya yang akan membahayakan tubuh kita seperti diabetes darah tinggi, penyakit jantung dan meningkatkan resiko terkena stroke.

Baca Juga: Bebas Bersyarat, Habib Riziek Baru Bebas Murni Tahun 2023 Mendatang

3. Tekanan Darah yang Tidak Terkontrol
Tekanan darah tinggi juga tidak dapat dibiarkan karena akan merusak tubuh, pembuluh darah walaupun tidak menimbulkan keluhan.

Jika tekanan darah tinggi dibiarkan maka akan beresiko tinggi mengalami stroke, pembuluh darah diotak bisa pecah mendadak.

Jangan menunggu berobat, Anda harus terus mencegah penyakit berbahaya tersebut dengan merubah pola hidup menjadi lebih sehat.

Baca Juga: Urutan Film Fast And Furious yang Sering Salah Kaprah

Konsumsi obat secara teratur dan rutin berkonsultasi ke dokter terkait tekanan darah tinggi.

4. Kadar Kolesterol yang Tinggi

Jika Anda memiliki kadar kolesterol yang tinggi akibat pola makan atau pola hidup yang tidak sehat sebaiknya Anda harus mulai merubahnya.

Karena memiliki kadar kolesterol yang tinggi sangat berpotensi mengalami stroke.

Baca Juga: Neymar Dikabarkan Gabung Dengan Manchester City, Ini Kata Pep Guardiola

Maka jika Anda sudah mengalami gejala ringan, maka cepatlah untuk mengkonsultasikannya dengan dokter.

5. Merokok

Pria di Indonesia kebanyakan menjadi perokok aktif, maka berhati-hatilah Anda karena seorang yang suka merokok memiliki resiko tinggi mengalami stroke.

Kandungan zat kimia pada rokok yang bersifat racun dapat merusak pembuluh darah dalam tubuh kita.

Baca Juga: Berlibur Ke Italia, Atta Halilintar dan Keluarga Nikmati Fasilitas Mewah

6. Tidak Olahraga

Bagi sebagian orang olahraga merupakan hal yang paling menyenangkan,tetapi beberapa orang tidak pernah melakukan olahraga karena beberapa alasan.

Kegiatan olahraga sangat bermanfaat bagi tubuh maka Anda harus melakukannya.

Namun jika Anda malas melakukannya, bersiaplah penyakit berbahaya akan mengintai Anda seperti stroke.

Baca Juga: Lini Depan Makin Gacor, MU Tak Perlu Lagi Cristiano Ronaldo

Lakukanlah olahraga ringan 30 menit setiap harinya, agar tubuh semakin sehat dan mengurangi resiko stroke.

7. Mengabaikan Stroke Ringan

Jika Anda pernah mengalami stroke ringan maka jangan sampai Anda mengabaikannya,.

Baca Juga: Tanggapan Google Setelah Terancam Diblokir oleh Pemerintah Indonesia
Stroke ringan adalah peringatan untuk Anda untuk selalu menjaga kondisi tubuh dengan menerapkan pola hidup sehat, agar tidak terjadi stroke permanen.

Maka waspadalah jika Anda mengalami stroke ringan karena itu yang akan menjadi penanda bahwa tubuh Anda harus tetap terjaga kesehatannya.*** (Ghassan Faikar Dedi/Pikiran Rakyat Tasikmalaya)

Editor: Iqbal Maulana

Sumber: Pikiran Rakyat Tasikmalaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah