4 Manfaat Cuka Sari Apel untuk Kesehatan Rambut, Buat Rambut Berkilau Hingga Atasi Ketombe

22 Mei 2022, 19:09 WIB
Manfaat cuka sari apel untuk rambut. Unsplash/Theme Photos /

PORTAL GUNUNGKIDUL – Rambut merupakan mahkota yang berharga yang perlu dilakukan perawatan agar sehat, segar, dan terbebas dari ketombe. 

Hal inilah yang menjadi alasan perlunya melakukan perawatan maksimal dengan  memakai bahan-bahan alami salah satunya cuka sari apel. Berikut ini 4 manfaat cuka sari apel untuk kesehatan rambut, buat rambut berkilau hingga mengatasi ketombe

Cuka sari apel mempunyai bermacam manfaat yang baik untuk kesehatan rambut. Sebut saja menyeimbankan PH rambut, mengobati ketombe, dan meningkatkan kilau rambut.

Dirangkum portalgunungkidul.com dari laman stylecraze, berikut ini 4 manfaat cuka sari apel untuk kesehatan rambut dan cara penggunaannya yang tepat.

Baca Juga: Tak Perlu Banyak Uang, Inilah 5 Dekorasi Pernikahan Dengan Biaya Murah

  1. Penyeimbang PH Rambut

Nutrisi yang ada dalam cuka sari apel berupa asam asetat memberi efek positif pada rambut, karena mempunyai PH yang dipercaya mampu meningkatkan tingkat PH pada kulit kepala.

Oleh karena itu, tidak ada salahnya penting memakai cuka sari apel dengan PH alami yang tidak dimiliki produk perawatan rambut lainnya.

  1. Memiliki Sifat Antibakteri dan Anti Jamur

Nutrisi asam asetat dalam cuka sari apel memberi dampak pada rambut yakni  mampu menjaga kulit kepala dan rambut yang dimiliki tetap sehat.

Hal menarik adanya zat senyawa fenolik bersifat antimikroba dan antioksidan bertindak melawan pertumbuhan jamur maupun bakteri sehingga kesehatan rambut  terjaga.

Baca Juga: Tak Hanya Bagus untuk Tulang, Inilah 5 Manfaat Minum Susu Tiap Hari

  1. Mengatasi Ketombe

Hal menarik yang penting diketahui dari manfaat cuka sari apel, adalah dapat mengobati ketombe yang selama ini menjadi penyebab masalah rambut Anda alami.

Gatal-gatal pada kulit kepala membuat tidak nyaman bisa teratasi, alasannya sifat anti jamur dan anti bakteri membantu meredakan kulit kepala yang berketombe.

  1. Tingkatkan Kilau Rambut

Manfaat lain dari cuka sari apel mampu meningkatkan kilau rambut yang tadinya kusam dan kering, dengan pemakaian teratur dapat membuat rambut berkilau.

Nutrisi pada cuka memberi pengaruh besar pada rambut dari kekeringan,kerusakkan dan kusam kemudian juga membantu mengurai rambut secara alami tanpa efek samping.

Baca Juga: 5 Makanan Sumber Serat Terbaik Bagi Tubuh, Dari Oat Hingga Aneka Beri

Cara Menggunakan Cuka Sari Apel yang Tepat

Kandungan asam yang tinggi memberi efek perih dan iritasi kulit membuat sebagian orang khawatir memakai cuka sari apel untuk rambut.

Namun hal itu bisa diatasi bila pemakaiannya tepat bukan langsung pada kulit kepala tanpa dilarutkan terlebih dahulu dengan air.

Langkah yang tepat dalam menggunakannya yaitu mencampurkannya dengan minyak alami atau minyak esensial. Walaupun sudah dicampur wajib melakukan tes terlebih dahulu agar aman dan tidak terjadi iritasi.

Cara tes alergi mudah cukup oleskan larutan cuka apel di belakang telinga kemudian tunggu selama 15 menit.

Jika tidak ada sensasi menyengat  yang berlebih pertanda tidak alergi sehingga bisa dipakai perawatan rambut.

Itulah 4 manfaat cuka sari apel untuk kesehatan rambut dan cara penggunaannya yang tepat.***

Editor: Angga Hardiyansah

Sumber: Stylecraze

Tags

Terkini

Terpopuler