BLT Mitigasi Kapan Cair? Cek Tanggal Pencairan Bansos Rp600 Ribu dari Menko Airlangga

- 25 Maret 2024, 16:50 WIB
BLT Mitigasi Kapan Cair? Cek Tanggal Pencairan Bansos Rp600 Ribu dari Menko Airlangga
BLT Mitigasi Kapan Cair? Cek Tanggal Pencairan Bansos Rp600 Ribu dari Menko Airlangga /

Lintas Gunungkidul - Bantuan Langsung Tunai atau BLT Mitigasi kapan akan dicairkan kepada para KPM atau Keluarga Penerima Manfaat? Pada artikel ini akan memuat informasi tentang pencairan Bansos Rp600 Ribu.

Sejak pertama kali diperkenalkan pada awal tahun lalu, BLT Mitigasi selalu dinantikan kehadirannya.

Saat ini tersiar kabar bahwa BLT Mitigasi akan cair sebentar lagi, penerimanya akan langsung mendapatkan rapel 3 bulan dari Januari hingga Maret.

Baca Juga: BPNT bulan Maret 2024 Kapan Cair? KPM di Daerah Berikut Sudah Cairkan BPNT Rp400 Ribu lewat Kantor Pos

Sebab, bantuan tersebut dianggarkan kepada penerima masing-masing Rp200 Ribu per bulan.

Kabar tersebut datang dari Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto.

Menurutnya, pemerintah akan mencairkan BLT Mitigasi dalam waktu dekat ini.

Pada tanggal 8 Maret 2024 lalu dirinya mengatakan bahwa bantuan itu akan dicairkan sebelum Hari Raya Idul Fitri.

"Mungkin sebelum lebaran lah, jadi tunggu sidang isbat dulu," katanya pada Jumat 8 Maret 2024 seperti dikutip Lintas Gunungkidul dari kanal YouTube INFO BANSOS

Halaman:

Editor: Khoirul Dwi Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah