Himbauan Ikatan Dokter Indonesia Terkait Meningkatnya Kasus Cacar Monyet di Indonesia

- 3 November 2023, 13:35 WIB
Penyebaran Virus Cacar Monyet
Penyebaran Virus Cacar Monyet /


Lintas Gunungkidul - Meningkatnya kasus cacar monyet di Indonesia, membuat beberapa pihak pemerintah merespon hal tersebut, salah satunya Ikatan Dokter Indonesia (IDI) yang menghimbau untuk waspada.

Peningkatan kewaspadaan ini berawal dari meningkatnya kasus cacar monyet di Jakarta.

Berikut ini juga kami sampaikan beberapa ciri - ciri cacar monyet pada manusia berdasarkan hinbauan Kemenkes.

Sebaran Kasus Cacar Monyet (Monkeyppx) terdapat dibeberapa kabupaten dan kota, diantaranya DKI Jakarta 21 kasus, Tangerang Selatan 2 kasus, Kabupaten Tangerang 2 kasus, Kota Tangerang 1 kasus dan Bandung, Jawa Barat 1 kasus.

Data dinkes DKI per 31 oktober 2023 menunjukkan bahwa 27 orang positif cacar monyet dan satu lainnya dinyatakan sembuh.

Baca Juga: Simak Wilayah Yang Tersebar Kasus Cacar Monyet, Waspada ! Kemungkinan Penggunaan Masker Kembali

Ikatan Dokter Indonesia (IDI) memberikan sejumlah rekomendasi dan imbauan kepada masyarakat, mereka juga akan terus mengawal perkembangan kasus cacar monyet di Indonesia
Melalui satgas empox mereka juga akan terus mengawal perkembangan kasus cacar monyet di Indonesia.

DR Dr. Moh. Adib Khumaidi, SPOT Ketua Umum PB IDI, Minggu (29/10/2023) mengatakan
"Kami terus bersinergi dengan pemerintah untuk memberikan penanganan terbaik bagi para pasien dan masyarakat. Diperlukan juga upaya berkelanjutan dan kerjasama dari seluruh pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, organisasi layanan kesehatan, dan organisasi internasional untuk mengatasi masalah Mpox di Asia Tenggara secara efektif"

Selain itu Adib juga mengatakan bahwa penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terkait hal ini, peningkatan akses, pengobatan efektif, pendanaan penelitian dan pembentukan respons terkoordinasi pun juga tak kalah penting.

Mengingat bahwasanya pada juli 2022 who telah menetapkan empox sebagai darurat kesehatan masyarakat global.

Halaman:

Editor: Fauza Mustika Faqih

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah