Review Lengkap Jembatan Kaca Limpakuwus Pecah, Mulai dari Ketebalan Kaca - Besi yang Digunakan

- 31 Oktober 2023, 15:41 WIB
Jembatan kaca pecah di Limpakuwus ternyata didesain sendiri oleh pemiliknya
Jembatan kaca pecah di Limpakuwus ternyata didesain sendiri oleh pemiliknya /

Lintas Gunungkidul - Penyebab pecahnya jembatan kaca The Geong Hutan Pinus Limpakuwus, Banyumas akhirnya terungkap oleh polisi.

titik pengelasan jembatan menjadi sorotan utama dalam pecahnya jembatan kaca The Geong, Limpakuwus.

Menurut Kapolresta Banyumas, Kombes Edy Suranta Sitepu, hasil penyelidikan dan olah TKP menunjukkan bahwa di depan pintu masuk wahana tersebut tidak ada papan pengumuman atau imbauan kepada wisatawan ketika mereka memasuki area tersebut.

Baca Juga: Bahan Jembatan Kaca The Geong Limpakuwus Diduga Menggunakan Kaca Bekas

Hal ini menimbulkan dugaan bahwa pemilik wahana, Edi Suseno (63), menjadi tersangka dalam kasus pecahnya jembatan kaca tersebut.

Jembatan kaca ini memiliki bentuk huruf T dengan panjang 19 meter dari utara ke selatan, serta panjang 12 meter dari barat ke lingkaran dan 22 meter dari timur ke lingkaran.

Ada beberapa pilar dengan tinggi dan bentuk yang berbeda agar sesuai dengan medan. Dalam hasil olah TKP, polisi menemukan bahwa jembatan menggunakan kanal C yang digabungkan dan dilas.

Bagian yang dilas ini ternyata simetris sehingga mengakibatkan gelombang pada jembatan.

Baca Juga: Pemilik Jembatan Kaca Pecah Jadi Tersangka, Ternyata Belum Punya ijin dan Uji Kelaikan Hingga Korban Meninggal

Halaman:

Editor: Anharul Hidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah