Cair Rp400 Ribu Hingga 30 Juni, Simak Besaran Dana, Jadwal Pencairan Kantor Pos dan Cara Cek Penerima BPNT

- 24 Juni 2024, 16:00 WIB
cair lagi bantuan Rp400.000
cair lagi bantuan Rp400.000 /

Lintas Gunungkidul - Salah satu bansos reguler BPNT saat ini masih disalurkan dengan periode salur Mei - Juni 2024 atau sebesar Rp400.000 melalui KKS Merah Putih.

Penyaluran bansos BPNT Rp400 ribu melalui KKS Merah Putih inii akan terus dilakukan hingga nanti tanggal 30 juni 2024.

Program Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) telah menjadi salah satu inisiatif pemerintah Indonesia untuk membantu keluarga miskin dan rentan secara finansial.

Dalam program ini, penerima manfaat mendapatkan bantuan berupa dana yang dapat digunakan untuk membeli kebutuhan pokok seperti beras, telur, dan minyak goreng di pedagang yang terdaftar.

Dengan menyediakan bantuan berupa dana yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan pangan, diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan mereka.

Melalui kerja sama dengan Kantor Pos sebagai salah satu saluran distribusi utama, pencairan bantuan BPNT menjadi lebih mudah diakses oleh penerima manfaat di berbagai daerah di Indonesia.

Besaran Dana, Jadwal Pencairan Melalui Kantor Pos

Baca Juga: Sebanyak 1017 KPM di Wilayah Berikut Resmi Kembali Mencairkan Bansos Beras, Beras 10 Kg Kapan CAIR Lagi 2024?

Salah satu mekanisme penyaluran BPNT yaitu pemerintah kerja sama dengan Kantor Pos sebagai salah satu saluran distribusi utama.

Sehingga pencairan bantuan BPNT menjadi lebih mudah diakses oleh penerima manfaat di berbagai daerah di Indonesia.

Adapun untuk penyaluran melalui Kantor Pos yang akan dilakukan yaitu untuk periode Juli - SEptember 2024.

Untuk besaran dana BPNT pada dasarnya yaitu Rp200.000 per bulan, namun untuk penyaluran melalui Kantor Pos dilakukan tiga bulan sekaligus atau Rp600.000.

Untuk jadwal penyalurannya yaitu pada minggu ketiga bulan Agustus atau Minggu ke empat bulan Juli 2024, hal tersebut apabila mengacu pada penyaluran sebelumnya.

Cara Cek Bantuan BPNT Lewat HP

Baca Juga: Tiga Bank HIMBARA Berikut Ini Masih Mencairkan Dana PIP, Cek Data Peserta Lewat pip.kemdikbud.go.id Login

Berikut adalah langkah-langkah untuk memeriksa bantuan BPNT menggunakan perangkat HP Anda.
1. Persiapkan Informasi yang Diperlukan
Sebelum memulai proses cek bantuan BPNT, pastikan Anda memiliki informasi berikut:
Nomor Kartu Keluarga (KK)
Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kepala Keluarga
2. Akses Situs Resmi BPNT atau Aplikasi Resmi
Untuk melakukan pengecekan bantuan BPNT, Anda dapat mengakses situs resmi BPNT melalui browser di HP Anda yaitu cekbansos.kemensos.go.id.
3. Masukkan Informasi yang Diminta
Setelah masuk ke situs atau aplikasi resmi BPNT, Anda akan diminta untuk memasukkan informasi yang diminta seperti Nomor Kartu Keluarga (KK) dan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kepala Keluarga.
4. Verifikasi dan Periksa Informasi
Setelah memasukkan informasi yang diperlukan, sistem akan melakukan verifikasi untuk memastikan bahwa Anda benar-benar merupakan penerima manfaat BPNT.

Selanjutnya, Anda akan dapat melihat status dan informasi terkait bantuan BPNT yang telah Anda terima.

(fzmfkh)

Editor: Fauza Mustika Faqih


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini