BPNT Tahap Pertama Cair Januari 2024, Cek Jadwal Pencairan Cukup Tulis Nama di cekbansos.kemensos.go.id

- 11 Januari 2024, 05:12 WIB
BPNT Tahap Pertama Cair Januari 2024, Cek Jadwal Pencairan Cukup Tulis Nama di cekbansos.kemensos.go.id
BPNT Tahap Pertama Cair Januari 2024, Cek Jadwal Pencairan Cukup Tulis Nama di cekbansos.kemensos.go.id /

Lintas Gunungkidul - Program Bansos BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) merupakan salah satu inisiatif Kementerian Sosial Republik Indonesia yang bertujuan untuk memberikan bantuan pangan kepada keluarga kurang mampu.

Bansos BPNT telah disediakan bagi penerima manfaat yang telah terdaftar dan memenuhi syarat.

Keluarga Penerima Manfaat yang terdaftar akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 200.000 setiap bulannya.

Bantuan tersebut akan dicairkan dua bulan sekali melalui Kantor Pos atau ditransfer langsung ke rekening KKS (Kartu Keluarga Sejahtera).

Cara Cek Jadwal Pencairan Bansos BPNT

Untuk mengetahui apakah bansos BPNT sudah siap untuk dicairkan, Anda dapat mengunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id.

Caranya, pilih wilayah tempat tinggal Anda, mulai dari Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, hingga Kelurahan.

Lalu, tuliskan nama lengkap Anda sesuai yang tercantum di Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Jangan lupa untuk mengisi kolom captcha sebagai tanda verifikasi, lalu klik 'CARI DATA'.

Sistem cekbansos Kemensos akan menampilkan hasil pencarian, apakah Anda terdaftar sebagai penerima manfaat bansos BPNT atau tidak.

Jika Anda terdaftar sebagai penerima BPNT, maka akan muncul keterangan mengenai status pencairan dan jadwal bantuan tersebut.

Selain menggunakan situs cekbansos, masyarakat juga dapat menggunakan Aplikasi Cek Bansos untuk memperoleh informasi yang sama dan melakukan pengecekan kapan saja melalui ponsel mereka.

Aplikasi ini dirancang untuk memudahkan penerima manfaat dalam memeriksa dan mengelola bansos BPNT secara praktis dan efisien.

Harap diketahui pencairan bansos BPNT bulan ini adalah tahap ke-1, yang dijadwalkan pada bulan Januari-Februari.

Namun sampai saat ini pencairan tahap pertama belum dimulai karena pemerinrah masih menyelesaikan tahapan tahun lalu.

Jadi, bagi keluarga penerima manfaat yang belum menerima bansos BPNT tahap 1 tidak perlu khawatir.

Demikian informasi mengenai cara cek daftar penerima bantuan BPNT yang cair mulai bulan Januari 2024.***

Editor: Khoirul Dwi Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah