Alhamdulilah 2 BLT Cair Hari ini, ada Juga BLT Tambahan Rp 500.000 untuk Penerima Bantuan BPNT

24 April 2024, 05:00 WIB
Alhamdulilah 2 BLT Cair Hari ini, ada Juga BLT Tambahan Rp 500.000 untuk Penerima Bantuan BPNT /Lintas Gunung Kidul

Lintas Gunungkidul - Kabar baik bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) karena akan ada 2 Bantuan Langsung Tunai (BLT) hari ini.

Selain itu ada BLT tambahan bagi penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Lantas 2 BLT apa yang cair hari ini serta Bantuan tambahan Rp 500.000 merupakan bantuan sosial apa?

Baca Juga: KPM Mulai Kecewa, BLT Mitigasi Risiko Pangan Belum Kunjung Cair, Airlangga: Anggaran Sudah ada, Tunggu Saja

Masuk kepada kabar pertama, dua bantuan yang cair hari ini adalah BPNT dan Program Indonesia Pintar untuk jenjang sekolah.

BPNT

Bantuan Pangan Non Tunai murni maupun plus Program Keluarga Harapan via PT Pos Indonesia, akan dicairkan hari ini.

Bagi yang telah memegang surat undangan, segera datang ke kantor pos terdekat sesuai dengan jadwal pencairannya.

Nominal pencairan BPNT melalui kantor pos sebesar Rp 600.000 per KPM dan periode pencairannya sekali dalam 3 bulan yaitu untuk periode April hingga Juni 2024.

Sedangkan untuk PKH bisa bervariasi tergantung komponen penerimanya.

Program Indonesia Pintar

Program Indonesia Pintar atau yang dikenal juga PIP Kemdikbud akan dicairkan juga pada hari ini untuk jenjang SD,SMP SMA/K.

Untuk mengetahui apakah putra-putri anda mendapatkan bantuan tersebut, KPM bisa cek terlebih dahulu di laman https://pip.kemdikbud.go.id.

Apabila telah terverifikasi, bisa datangi kepala sekolah untuk meminta surat keterangan dari pihak sekolah agar bisa mencairkan bantuan melalui bank yang dituju.

BLT Tambahan senilai Rp 500.000

Kabar berikutnya, mengenai bantuan tambahan Rp 500.000 bagi penerima bantuan BPNT. Bantuan jenis apakah ini? Bantuan tunai tersebut ialah PKH verifikasi by system.

Bagi KPM BPNT murni bisa dicek kembali kartu KKSnya, karena bisa saja ada perubahan status dari hanya sebagai penerima BPNT murni menjadi BPNT+PKH.

Untuk nominal bantuan Rp 500.000 kemungkinan untuk komponen balita.***

Editor: Khoirul Dwi Santosa

Tags

Terkini

Terpopuler