Patuhi Syarat Pengajuan KUR BRI 2024, dan Dapatkan Pinjaman Hingga 500 juta, Bunga Hanya 6 persen

- 29 Januari 2024, 09:28 WIB
Patuhi Syarat Pengajuan KUR BRI 2024, dan Dapatkan Pinjaman Hingga 500 juta, Bunga Hanya 6 persen
Patuhi Syarat Pengajuan KUR BRI 2024, dan Dapatkan Pinjaman Hingga 500 juta, Bunga Hanya 6 persen /

Lintas Gunungkidul - Berikut ini adalah informasi terkait syarat pengajuan KUR BRI 2024 untuk pelaku UMKM.

Syarat pengajuan KUR BRI 2024 dibagi menjadi menajadi tiga jenis yang dibedakan berdasarkan nominal.

Berikut 3 Jenis dan Syarat Pengajuan KUR BRI 2024:

KUR Mikro BANK BRI

  • Individu yang melakukan usaha produktif dan layak minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit dari bank lain kecuali KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  • Dokumen KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha
  • Maksimal pinjaman Rp50 juta
  • Bunga 6% per tahun
  • Tenor maksimal 5 tahun
  • Tanpa biaya administrasi/provisi

Baca Juga: Ditolak KUR? Simak Pengertian Kupra BRI, Keuntungan, Syarat dan Cara Mengajukan Pinjaman

KUR Kecil BANK BRI

  • Memiliki usaha produktif minimal 6 bulan
  • Tidak sedang menerima kredit dari bank lain kecuali KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
  • Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha dari pemerintah setempat
  • Plafon Rp50-500 juta
  • Bunga 6% per tahun untuk pinjaman pertama
  • Tenor maksimal 5 tahun

KUR TKI BANK BRI

  • Individu calon TKI yang akan berangkat bekerja ke Singapura, Hong Kong, Taiwan, Brunei, Jepang, Korea Selatan, dan Malaysia
  • Persyaratan dokumen: KTP, KK, Surat perjanjian kerja, surat perjanjian penempatan, passpor, visa, syarat lain sesuai ketentuan
  • Pinjaman maksimal Rp25 juta
  • Bunga 6% per tahun
  • Tenor maksimal 3 tahun

Demikian informasi terkait syarat pengajuan KUR BRI 2024 untuk pelaku UMKM, dengan mematuhi syarat diatas Anda bisa mendapat pinjaman hingga 500 juta.***

Editor: Khoirul Dwi Santosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah